Terkini.id, Sukabumi – Polres Sukabumi menggelar upacara dalam rangka korp raport kenaikan pangkat pengabdian dan penghargaan kepada personil yang berprestasi di Mapolres Sukabumi, Senin 01 November 2021.
Adapun personil yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian setingkat lebih tinggi dari Aiptu ke Ipda yaitu Ipda Ayi Harun Sopiana anggota Polsek Warungkiara.
Dalam kesempatan yang sama Kapolres Sukabumi Akbp Dedy Darmawansyah juga memberikan kepada Kapolsek Cibadak Kompol Maryono karena keberhasilannya sebagai Polsek tertinggi dalam pencapaian vaksinasi Covid 19.
Dalam amanatnya Kapolres Sukabumi menyatakan selamat kepada personil yang mendapat kenaikan pangkat diharapkan semakin meningkatkan kinerjanya.
Selain itu Kapolres Sukabumi menyinggung tentang masih rendahnya pencapaian vaksinasi di Kabupaten Sukabumi.

- Ribuan Botol Miras Berbagai Merek Dimusnahkan di Kabupaten Sukabumi Jelang Ramadhan
- Warga Terdampak Bencana Alam di Kabandungan Sukabumi Dapat Bantuan dari Polisi
- Diguyur Hujan Deras, Upacara di Mako Polres Sukabumi Terus Berjalan, Tiga Perwira Ini Pensiun
- Polres Sukabumi Bantu Warga Nyalindung yang Terdampak Bencana Tanah Bergerak
- Pelajar yang Nyambi Jualan Sayur di Warungkiara Sukabumi Dapat Bantuan dari Kapolres Sukabumi
“Walau masih rendah tetapi saya perintahkan ada kenaikan dalam pencapaian vaksinasi”, tegas Kapolres Sukabumi.
Namun demikian Kapolres Sukabumi mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek yang telah berusaha secara maksimal untuk memenuhi target vaksinasi seperti Polsek Cibadak.
“Saya meminta para Kapolsek tetap semangat dan berusaha memaksimalkan pencapaian vaksinasinya”, kata Kapolres Sukabumi menambahkan.